Sekda Soemarno Ajak Pensiunan ASN Pemprov Jateng Olahraga Agar Panjang Umur

Uwrite.id - (Semarang) Paguyuban Pensiunan Pengelola Keuangan (P3K) Biro Keuangan Provinsi Jawa Tengah menggelar kegiatan Halal Bi Halal di Gedung Korpri Provinsi Jawa Tengah, Jalan Veteran No 1 A Kota Semarang.
Pada kegiatan yang berlangsung Rabu 16 April 2025 itu hadir Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno.
Halal bi Halal diikuti oleh para pensiunan yang sudah purna tugas, dan berusia lanjut.
Baca Juga: https://uwrite.id/news/gubernur-ahmad-luthfi-konsultasi-zonasi-sampah-ke-menteri-lingkungan-hidup
Di antaranya sudah ada yang berusia 90 tahun.
Dalam sambutannya, Sekda Marno menyampaikan pesan agar para pensiunan tidak lupa untuk menjaga Kesehatan dengan rajin berolah raga.
Sekda yang rajin membagikan pengalamannya berolahraga melalui akun Instagram @sumarnojenggot itu mengatakan, kegiatan yang memiliki energi positif adalah olahraga.
Baca Juga: https://uwrite.id/news/mendag-budi-santoso-jateng-provinsi-yang-siang-terima-investasi
"Olahraga menjaga kesehatan dan memperpanjang umur," kata Sekda.
Ketua Panitia Zubaidi mengemukakan, pertemuan setiap hari raya merupakan ajang silaturahmi dan berbagi kabar.
Melalui kegiatan tersebut,para pensiunan dapat menggalang dana sosial yang bermanfaat untuk kegiatan sosial sesama rekan pensiunan.
Klik & baca Uwrite.id untuk mengupdate beraneka warta terkini dari Politik, Hukum, Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan & Lingkungan Hidup. Juga berita Internasional & Olahraga dari berbagai belahan dunia serta ragam informasi Teknologi-Sains, Film-Musik, Selebriti-Tokoh, Seni-Budaya hingga Religi. Tak ketinggalan rubrik gaya hidup mulai Kuliner, Kesehatan, Pariwisata, Fashion & Otomotif.
Tulis Komentar