Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari Bakal Lanjutkan Program Prioritas Pendahulunya

Uwrite.id - (Kendal) Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari dan Wakil Bupati Benny Karnadi telah resmi dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Jakarta.
Saat memberikan sambutan pertamanya di Kabupaten Kendal, usai melaksanakan serah terima jabatan di Pendopo Tumenggung Bahurekso pada Kamis 20 Pebruari 2025 Bupati Dyah Kartika Permanasari menyampaikan akan melanjutkan beberapa program prioritas yang telah dibangun sebelumnya.
"Kami mengapresiasi kepemimpinan Pak Dico dan Pak Basuki yang telah membawa berbagai pencapaian penting bagi Kendal, mulai dari pembangunan infrastruktur, penguatan ekonomi hingga investasi yang sangat besar di Kendal, tentu kami akan berusaha untuk terus melanjutkan demi masyarakat," ujarnya.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa pemerintahan yang akan datang, bukan untuk dilayani melainkan untuk melayani masyarakat.
Beberapa program pembangunan bagi Kabupaten Kendal akan terus dilanjutkan.
"Program-program yang masih belum tuntas akan kami lanjutkan dengan penuh tanggung jawab, memastikan bahwa pembangunan Kendal tetap berjalan dalam kesinambungan," jelasnya.
Secara garis besar Dyah Kartika Permanasari dan Benny Karnadi, turut menegaskan bahwa kepemimpinannya akan selaras dengan program prioritas nasional yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto.
Sertijab di Pendopo Tumenggung Bahurekso
Semantara acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Kendal telah berlangsung di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal.
Sertijab dilakukan karena ada pergantian bupati dan wakil bupati Kendal yang baru, yaitu Hj. Dyah Kartika Permanasari, S.E. M.M., dan H. Benny Karnadi, S.Ag telah menggantikan Bupati-Wakil Bupati Kendal sebelumnya, yaitu Dico M. Ganinduto dan Windu Suko Basuki.
Dalam acara tersebut, Bupati Kendal periode 2025-2030, Dyah Kartika Permanasari menyampaikan, pembangunan-pembangunan yang sudah dilakukan oleh bupati dan wakil bupati Kendal sebelumnya akan tetap diteruskan.
“Intinya tidak ada pembangunan yang tertunda atau berhenti, dan kami akan melanjutkan apa yang sudah dibuat oleh bupati dan wakil bupati sebelumnya. Tentunya hal yang sudah berjalan baik akan dilanjutkan menjadi semakin baik," ujar Dyah Kartika seperti dilaporkan laman Pemkab setempat.
Menurutnya, pembangunan di Kabupaten Kendal tidak bisa dilakukan dalam waktu yang singkat, namun semua pembangunan membutuhkan kesinambungan.
Ia menambahkan, ada berapa proyek yang belum selesai, seperti Masjid Agung Kendal, pasar Weleri, dan Area Komplek Kendal Sport Center akan dilanjutkan di masa kepemimpinannya.
Baca Juga: https://uwrite.id/news/kembali-jabat-wagub-jateng-gus-yasin-ingat-pesan-mbah-maimoen
“Semua pembangunan yang belum selesai akan kami upacayakan untuk bisa diselesaikan, karena kami sadar bahwa pembangunan itu membutuhkan waktu yang lama dan terus menerus dilakukan," kata Bupati Kendal.
Ia juga menegaskan, sebagai pemimpin di pemerintahan akan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Kendal.
"Saya tegaskan bahwa pemimpin itu melayani bukan untuk dilayani. Hal ini sesuai yang disampaikan oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo saat melantik kepala daerah se Indonesia. Jadi, Pemerintah Kabupaten Kendal akan memberikan pelayanan yang terbaik, dan terus berupaya untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kendal," tutur Bupati Dyah Kartika Permanasari.
Baca Juga: https://uwrite.id/news/tugas-selesai-penjabat-pj-gubernur-nana-sudjana-pada-insan-pers-di-jaten
Sementara dalam kesempatan itu Dico M. Ganinduto mengucapkan terima kasih, karena apa yang menjadi programnya bersama Windu Suko Basuki akan dilanjutkan oleh bupati-wakil bupati periode 2025-20230.
“Saya merasa sangat bangga, karena beberapa program yang belum terlaksana akan dilanjutkan oleh Mbak Dyah Kartika dan Mas Benny, yang pastinya Kabupaten Kendal akan menjadi lebih baik," kata Dico.
Klik & baca Uwrite.id untuk mengupdate beraneka warta terkini dari Politik, Hukum, Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan & Lingkungan Hidup. Juga berita Internasional & Olahraga dari berbagai belahan dunia serta ragam informasi Teknologi-Sains, Film-Musik, Selebriti-Tokoh, Seni-Budaya hingga Religi. Tak ketinggalan rubrik gaya hidup mulai Kuliner, Kesehatan, Pariwisata, Fashion & Otomotif.
Tulis Komentar