Sinergi Humas Universitas Moestopo & LLDIKTI Wilayah III

Pendidikan | 25 Apr 2024 | 09:42 WIB
Sinergi Humas Universitas Moestopo & LLDIKTI Wilayah III
Sinergi Humas Universitas Moestopo & LLDIKTI Wilayah III

Uwrite.id - JAKARTA - Peran humas (hubungan masyarakat) pada sebuah universitas sangat penting dalam membangun dan menjaga citra institusi, menjalin komunikasi dengan berbagai pemangku kepentingan, dan mendukung misi universitas.

Humas universitas berfungsi sebagai jembatan komunikasi antara institusi dan publik, termasuk calon mahasiswa, alumni, media, pemerintah, dan masyarakat umum.

"Karena itulah, tim humas Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) memandang kolaborasi semua pihak sangatlah penting, terutama untuk mendukung kemajuan dunia pendidikan di Indonesia," kata Rektor Universitas Moestopo, Prof. Dr. Budiharjo, M.Si.

Kolaborasi itu, lanjut Prof. Budiharjo, bisa dijalin antar perguruan tinggi dan antar perguruan tinggi dan pemerintah dalam hal ini LLDikti Wilayah III. Hal inilah yang menjadi fokus pembahasan pada Rapat Koordinasi Kehumasan 2024 yang mengangkat tema “Sinergi Kehumasan Perguruan Tinggi dan Pemerintah Dalam Mendukung Peningkatan Mutu Pendidikan Tinggi”.

LLDikti Wilayah III merancang Rakor Kehumasan ini secara khusus untuk mengulas aspek-aspek kunci peran humas dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan tinggi. Melihat dari fokus tersebut, tak salah bila kemudian LLDikti Wilayah III merangkul Peguruan Tinggi Swasta (PTS) yang ada di lingkungan LLDikti Wilayah III dengan 125 Perguruan Tinggi Swasta secara luring dan 127 Perguruan Tinggi Swasta secara daring.

Dari sisi Perguruan Tinggi pertemuan ini sangatlah penting. Prof. Budiharjo mengatakan bila pada pertemuan ini bisa didapat masukan dan sudut pandang baru terkait efektivitas kinerja Humas dalam mendukung kebijakan Pemerintah terkait akreditasi Perguruan Tinggi serta untuk mendukung peningkatan mutu pendidikan tinggi di lingkungan LLDikti Wilayah III.

“Rakor Kehumasan ini dapat menjadi langkah strategis dalam membekali humas PTS agar tangguh dan responsif di tengah kompleksitas tugas dan tantangan zaman dalam mensosialisasikan kebijakan pemerintah, memberikan pelayanan informasi yang efektif, dan menjadi mediator proaktif dalam menjembatani kepentingan lembaga dengan publik,” jelas Kepala Bagian Umum LLDikti Wilayah III, Noviyanto, S.T., MMSI.

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar