Resmi ! PSM Makassar dan Wiljam Pluim Akhiri Kerjasama Usai Tujuh Tahun Bersama

Sepak bola | 09 Oct 2023 | 17:43 WIB
Resmi ! PSM Makassar dan Wiljam Pluim Akhiri Kerjasama Usai Tujuh Tahun Bersama
Setelah 7 musim bersama, Wiljam Pluim dan PSM Makassar resmi berpisah. ( Foto : ligaindonesiabaru.com )

Uwrite.id - Berita mengejutkan datang dari PSM Makassar. Secara resmi, PSM Makassar dan Wiljam Pluim memutuskan untuk berpisah. Manajemen PSM mengucapkan terima kasih atas jasa Pluim selama 7 musim membela klub asal Makassar ini. 

Ayam Jantan Timur, julukan dari PSM Makassar, sedang dalam menjalani masa-masa yang berat dalam 2 bulan terakhir. Isu non teknis membuat performa PSM Makassar menurun. PSM sendiri ikut dalam ajang di musim ini, yakni Liga 1 dan Piala AFC. 

Pada ajang Liga 1, PSM sedang terseok-seok. Lima laga terakhir, PSM gagal meraih kemenangan. Terakhir, PSM kalah 0-2 dari Madura United dalam pekan ke-15 Liga 1. Kini, PSM terpuruk berada di posisi ke-14 klasemen sementara Liga 1 setelah baru mengumpulkan 18 poin dari 15 laga.

Selain itu, PSM pun terpuruk dalam ajang Piala AFC 2023. Dua laga awal di babak grup, PSM menelan 2 kekalahan beruntun. Terakhir, PSM dibantai Sabah FC dengan skor 0-5. 

Tengah dalam situasi sulit, PSM Makassar kehilangan kapten tim, Wiljam Pluim. Melalui laman resmi klub, Pluim dan PSM resmi berpisah usai 7 tahun bersama.  

“Setelah melalui proses diskusi panjang, PSM Makassar dan Pluim akhirnya bersepakat untuk mengakhiri kerjasama setelah lebih dari 7 tahun kebersamaan. Kedua pihak menyadari betul bahwa walau berat, pada akhirnya perpisahan adalah sesuatu yang tak bisa terhindarkan,” tulis keterangan resmi PSM Makassar dalam laman resmi klub. 

Atas keputusan bersama ini, manajemen PSM mengucapkan terima kasih atas jasa besar Pluim selama membela PSM dalam 7 musim terakhir.

“Atas nama keluarga besar PSM Makassar mengucapkan apresiasi dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pluim untuk segala kontribusi, kesetiaan, dan kebersamaan yang telah ia berikan selama 7 tahun 2 bulan,” tambah keterangan resmi PSM.

Meski sudah berpisah, manajemen PSM mengklaim tak akan melupakan jasa Pluim yang telah diberikan selama 7 musim terakhir.

“Momen suka dan duka sang kapten bersama PSM Makassar akan selalu terkenang dan tak tergantikan,” lanjut keterangan resmi PSM.

Seperti sudah disinggung sebelumnya, Pluim sudah membela PSM selama 7 musim terakhir. Pluim berkontribusi besar membawa PSM meraih satu gelar juara Liga 1 musim 2022/2023 dan satu gelar juara Piala Indonesia musim 2018/2019.***

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar