Pernah Bantai Taiwan, Timnas U-24 Indonesia Diminta Tak Boleh Remehkan Tim Lawan

Sepak bola | 21 Sep 2023 | 11:02 WIB
Pernah Bantai Taiwan, Timnas U-24 Indonesia Diminta Tak Boleh Remehkan Tim Lawan
Timnas U-24 Indonesia diminta tak remehkan Taiwan U-24 meski pernah menang telak beberapa waktu lalu. ( Foto : @TimnasIndonesia )

Uwrite.id - Timnas U-24 Indonesia tengah bersiap menghadapi China Taipei atau Taiwan U-24 dalam laga kedua Grup F Asian Games 2022. Meski pernah membantai Taiwan 9-0 di babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024 lalu, Indra Sjafri menegaskan pemain Timnas U-24 Indonesia tak boleh meremehkan kekuatan dari Taiwan nanti. 

Garuda Nusantara, julukan dari Timnas U-24 Indonesia,  akan melawan Taiwan U-24 di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Kamis, 21 September 2023. Kedua tim ini meraih hasil berbeda di pekan perdana Grup F lalu.

Timnas U-24 Indonesia sukses menang 2-0 atas Kirgistan U-24. Sementara itu, Taiwan U-24 kalah 0-2 dari Korea Utara U-24. Jika menang di laga ini, skuad Garuda Nusantara akan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 ini.

Pelatih kepala Timnas U-24 Indonesia, Indra Sjafri, menegaskan anak asuhannya sedang dalam kondisi fit menjelang laga ini.

“Alhamdulillah, kondisi tim saat ini semua pemain dalam keadaan fit. Tadi sore kami melakukan persiapan melawan Chinese Taipei,” kata Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI. 

Secara terbuka, Indra Sjafri mengklaim tim kepelatihan dan pemain sudah melihat laga Korea Utara U-24 vs Taiwan U-24. Indra Sjafri menegaskan pemain Timnas U-24 Indonesia tak boleh meremehkan Taiwan U-24 meski punya trek rekor baik di laga sebelumya. 

Sekedar informasi sebelumnya, Timnas U-23 Indonesia mengalahkan Taiwan U-23 dengan skor 9-0 dalam babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024 lalu. 

“Melawan Chinese Taipei, kita bersyukur sudah melihat pertandingan mereka saat melawan Korea Utara kemarin, tentu kami untuk menghadapi pertandingan kedua ini, kita tidak boleh terlalu percaya diri, bermain lebih rapih, dan berharap laga kedua nanti tim Indonesia kualitasnya akan lebih baik, seiring melakukan evaluasi dari pertandingan pertama, apa-apa saja yang menjadi kekurangan kita, dan mudah-mudahan melawan Chinese Taipei kita bisa memenangkan pertandingan dan Insya Allah kita bisa lolos ke babak 16 besar,” tambah Indra Sjafri.

Hanya butuh satu kemenangan lagi untuk lolos dari babak 16 besar, Indra Sjafri menegaskan skuad Garuda Nusantara belum memikirkan soal babak 16 besar. 

“Mengenai siapa lawan di 16 besar, kami tidak terlalu memikirkan, siapapun yang ada nanti, yang penting nanti kita berfikir dahulu bagaimana bisa lolos ke 16 besar. Karena menurut kami, pertandingan di Asian Games ini, disamping kita butuh prestasi, tentu melawan tim-tim yang bagus, akan memberikan dampak terhadap peningkatan kualitas individu pemain dan tim,” lanjut Indra Sjafri.***

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar