Hijrahfest Kembali Digelar, Booth Umrah Dibanjiri Pengunjung

Religi | 23 Mar 2024 | 23:11 WIB
Hijrahfest Kembali Digelar, Booth Umrah Dibanjiri Pengunjung
Hijrahfest juga diramaikan dengan pameran berbagai produk fashion dan asesoris, travel, moslem man’s wear, beauty & personal care, dan masih banyak lagi.

Uwrite.id - Seiring dengan semakin berkembangnya fenomena hijrah dan meningkatnya jumlah komunitas Muslim di Indonesia, meningkat pula kebutuhan akan wadah berkumpulnya umat dan komunitas Muslim.

Hadir untuk memenuhi kebutuhan tersebut, serta ingin mengulang sukses Hijrahfest 2023 lalu, kini kembali digelar Hijrahfest 2024. Festival ini berlangsung selama tiga hari, Jumat-Minggu, 23-25 Maret 2024, dengan kembali mengambil tempat di Balai Kartini.

Mengusung tema ‘Unforgetable Hijrah,’ Hijrahfest 2024 diisi dengan puluhan agenda yang dipastikan bakalan lebih menarik dan mengesankan.

Mulai dari acara belajar pengetahuan Islam, sharing session dengan para artis hijrah, perkenalan dengan komunitas-komunitas Muslim, pameran berbagai macam produk Muslim melalui stand-stand yang menarik, dan forum ceramah dengan berbagai dai kondang dan ustadz nasional.

Hijrahfest juga diramaikan dengan pameran berbagai produk fashion dan asesoris, travel, moslem man’s wear, beauty dan personal care, dan masih banyak lagi.

Juga menghadirkan lebih 30 komunitas Muslim, 270 tenant produk Muslim, 50 tenant kuliner, dan Nusa Land.

Dalam kesempatan ini juga ada kegiatan berbuka puasa seperti dalam tradisi di tanah suci, untuk menyemarakkan suasana bulan suci Ramadhan saat ini.

Sejumlah ustadz dan dai kondang yang mengisi panggung dakwah di arena festival, di antaranya; Ust. Salim A. Fillah, Abi Amir Faishol Fath, Ust. Oemar Mita, Ust. Fatih Karim, Ust. Akbar Nizary, Ust. Fakhrurrazi Anshar, Habib Novel Alaydrus Ust. Abdul Somad, Ust. Adi Hidayat, Ust. Haikal Hassan, Buya Yahya, Habib Muhammad Al-Muthohar, Habib Muhammad bin Anis, Syakir Daulai, Ayah Kembar, Salim Bahanan, Hijrah Squad & Hijab Squad, dan lain-lain. (*)
 

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar

0 Komentar