GMBI: Pendapatan Karcis Wisata Labju Rp136 Juta Tak Masuk Akal

Hukum | 06 Apr 2025 | 17:52 WIB
GMBI: Pendapatan Karcis Wisata Labju Rp136 Juta Tak Masuk Akal
Foto diambil dari ketinggian

Uwrite.id - Pesisir Barat (Uwrite) --

Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Kabupaten Pesisir Barat menyoroti dugaan penyelewengan dana karcis masuk wisata Labuhan Jukung yang sudah berlangsung cukup lama.  Minggu, 6 April 2025

.

Ketua GMBI Pesisir Barat Beni SN menilai pendapat Rp 136 juta dari karcis masuk tidak masuk akal, jika di total dalam satu tahun.  Dengan jumlah pengunjung sekitar 18 ribu. 

.

Menurutnya, diduga banyak terjadi penyimpangan biaya karcis masuk, setiap hari raya atau hari libur yang di keluhkan wisatawan. 

.

"Bayangin saja  kita hitung standar 18 ribu pengunjung masuk,  kalikan saja 8 ribu sudah 144 juta. Data yang masuk dari karcis hanya 136 juta.  Sedangkan pengunjung mengeluh biaya masuk tinggi rata-rata diatas dua puluh ribu, jadi kemana sisa uang itu,"katanya. 

.

Ia berharap ada re generasi, semua penjaga gerbang masuk Labuhan jukung di ganti total. Dan tindak tegas bagi oknum yang mengambil keuntungan pribadi. 

.

Jika diduga perkara ini terorganisir,meminta agar pemerintah daerah dan Kepolisian menindak tegas dugaan pungli. 

.

"Kalau uang semua tidak masuk kas negara, artinya ada dugaan pungli yang terorganisir disini, kita minta ditindak tegas,"katanya. 

.

Selain, itu, kata Beni anggaran pendapatan dan belanja daerah di Dinas Pariwisata tahun 2024 mencapai Rp10, 7 miliar terlalu besar.  Jika Krui Pro menjadi penyebab, pembengkakan pengeluaran maka harus transparan biaya apa saja.

.

"Lihat aja misal 10 miliar untuk lomba surfing Krui Pro,  biaya apa saja,  kemana saja mohon untuk dinas terkait transparan kemana biaya itu,"katanya. 

.

Hingga berita ini diterbitkan, tim masih menelusuri kemana mengalir biaya karcis masuk pengunjung. 

.

Mari kita jaga ke asrian dan kebersihan Labuhan jukung, dan menghapus dugaan praktik pungli yang terlalu besar, dapat membuat wisatawan kabur dan meninggalkan kesan buruk. 

(GMBI Pesisir Barat)

 

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar