Budiman Sudjatmiko Menemui Prabowo, PDIP: Kalau Mau Bebas, Jangan Gabung PDIP!

Politik | 19 Jul 2023 | 18:56 WIB
Budiman Sudjatmiko Menemui Prabowo, PDIP: Kalau Mau Bebas, Jangan Gabung PDIP!
Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan sekaligus Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan, Komarudin Watubun ketika bicara soal implementasi UU Otsus di 4 provinsi baru di Bumi Cenderawasih. (Foto: TribunPapua)

Uwrite.id - Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan, Komarudin Watubun memastikan pihaknya bakal memanggil anggotanya yakni Budiman Sudjatmiko usai menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Selasa (18/7/2023) malam.

"Iya pasti kita panggil, saya pulang dari reses dipanggil. Semua sama, itu aturan berlaku untuk semua anggota partai tanpa kecuali," kata Komarudin, dikutip dari suara.com, Rabu (19/7/2023).

Ia mengingatkan jika Budiman masih berstatus sebagai kader PDIP sehingga semua harus patuh terhadap aturan partai.

"Kita kan, Kita semua berhimpun dalam partai diatur oleh organisasi. Bedanya kalau orang berkumpul gerombolan politik dengan berorganisasi kan beda. Kalau gerombolan kan kumpulan orang berkumpul tanpa diatur oleh aturan, suka-suka. Kalau kita berorganisasi diatur oleh aturan," tuturnya.

Menurutnya, ketika Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri sudah mengumumkan nama Ganjar Pranowo sebagai bacapres yang bakal diusung partai di Pilpres 2024, maka semua harus mendukung keputusan itu.

"Ketika ibu Megawati memutuskan Ganjar Pranowo, ya pasti kita pendukung partai, anggota partai 230 juta seluruh Indonesia pasti juga punya pandangan yang mungkin secara pribadi tidak setuju, tapi konsekuensi sebagai orang partai ya kalau sudah diputuskan semua harus mendukung itu," ujarnya.

Untuk itu, kata dia, jika ada pihak yang enggan patuh terhadap keputusan partai untuk mendukung Ganjar, maka dipersilakan untuk tidak bergabung dengan PDIP.

"Kalau tidak mau mendukung, mau bebas, ya, jangan gabung di PDIP, kan gitu. Kalau di PDIP pasti ada aturan," ungkap Komarudin.

"Semua. Budiman ini kan ber-Kta PDIP. Kita urusan dengan dia karena ada KTA PDIP itu, kader PDIP itu. Kalau dia tidak ber-KTA PDIP buat apa kita pusing urus," lanjutnya.

Sebelumnya, politikus PDIP Budiman Sudjatmiko melakukan pertemuan dengan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, di kediaman di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan pada Selasa (18/7/2023) malam. Namun dia menekankan bahwa kedatangannya ke kediaman Prabowo Subianto tidak mewakili partai melainkan kunjungan pribadi.

"Pertama, saya ingin mengatakan bahwa ini tidak mewakili partai, ini pribadi," ujar Budiman.

Budiman pun mengaku akan berkomunikasi dengan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP Puan Maharani soal pertemuannya dengan Prabowo ini.

"Soal nanti tentu saja, saya akan bicara dengan Mbak Puan, Pak Hasto," tegasnya.

Namun usai melakukan pertemuan, Budiman mengatakan bahwa dia menginginkan Indonesia dipimpin oleh orang terbaik dan Prabowo merupakan salah satunya.

"Saya berharap Pak Prabowo sehat, teruskan tugas, tunaikan tugas dan saya ingin orang Indonesia layak untuk mendapatkan orang terbaik, salah satunya Pak Prabowo," kata Budiman.

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar