Bantai PSS Sleman di Kandang, Persib Bandung Kudeta Posisi Madura United
Uwrite.id - Persib Bandung berhasil membantai PSS Sleman dengan skor 4-1 dalam laga penutup putaran pertama Liga 1 musim ini. Menang dengan skor 4-1, Persib Bandung berhasil ‘mengudeta’ posisi Madura United dari posisi kedua klasemen sementara Liga 1.
Maung Bandung, julukan dari Persib Bandung, menjamu PSS Sleman dalam pekan ke-17 Liga 1 musim 2023/2024. Laga ini digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 28 Oktober 2023.
Kedua klub ini datang dengan tren permainan yang berbeda. Persib Bandung tak terkalahkan dalam 9 laga terakhir. Sementara itu, PSS Sleman gagal menang dalam 5 laga terakhir.
- Jalan Pertandingan
Pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak, langsung memainkan dua penyerang asing andalan, yakni, David da Silva dan Ciro Alves. Bojan pun memilih memainkan Frets Butuan disisi sayap ketimbang Beckham Putra.
Sejak awal laga, Maung Bandung bermain menyerang. Baru menit ketiga, Persib unggul cepat atas PSS Sleman. Melalui aksi dari Ciro Alves, tendangan dari penyerang asal Brasil tadi salah diantisipasi oleh defender PSS Sleman, Thales, sehingga menjadi gol bunuh diri.
Usai gol tadi, permainan Persib Bandung kian agresif. Masuk menit ke-21, anak asuhan Bojan Hodak ini menggandakan keunggulan melalui aksi dari David da Silva. Sontekan cerdas dari David da Silva gagal dihalau kiper PSS Sleman, Ridwan.
Sudah unggul 2 gol, lini belakang Persib sedikit lengah pada 15 menit terakhir babak pertama. Menerima umpan Wahyu Hamisi, Kim Kurniawan sukses menjebol Persib Bandung. Skor 1-2 ini bertahan hingga babak pertama berakhir.
Masuk babak kedua, PSS Sleman bermain lebih agresif. Namun, pertahanan Persib bermain lebih tangguh. Hanya mengandalkan penyerang muda, Hokky Caraka, di lini depan, PSS Sleman kesulitan membuat peluang di depan gawang Persib.
Persib bermain lebih baik dalam 20 menit terakhir babak kedua. Menerima umpan manis dari David da Silva, Frets Butuan sukses menambah keunggulan Persib Bandung pada menit ke-70. Skor berubah menjadi 3-1.
Tak puas dengan skor tadi, Beckham Putra yang baru masuk di babak kedua, menggenapi skor Persib Bandung pada menit ke-77. Berawal dari kesalahan antisipasi kiper PSS Sleman, Beckham Putra bisa memanfaatkan umpan manis David da Silva menjadi gol.
Gol Beckham tadi menjadi torehan terakhir di laga ini. Hingga akhir babak kedua, skor 4-1 bertahan untuk kemenangan Persib Bandung.
- Persib ‘Kudeta’ Posisi Madura United
Tambahan 3 poin setelah menang 4-1 atas PSS Sleman ini, membawa Persib naik posisi di papan klasemen. Sesudah bermain 17 laga, Persib mengumpulkan 31 poin. Jumlah poin Persib sama dengan Madura United.
Namun, Persib unggul selisih gol ketimbang Madura United. Sementara ini, Persib naik ke posisi dua klasemen sementara Liga 1. Hanya saja, posisi Persib belum aman.
Maung Bandung masih harus menunggu pertandingan Rans Nusantara vs PSM Makassar pada hari Senin, 30 Oktober 2023 mendatang. Rans kini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan 29 poin dari 16 laga.
Sementara itu, PSS Sleman kian terpuruk di papan bawah klasemen sementara Liga 1. Klub berjuluk Super Elja ini, berada di posisi ke-14 klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 19 poin dari 17 laga. Super Elja hanya unggul 5 poin dari Arema FC yang ada di zona degradasi.***
Tulis Komentar