Bantai Brunei Darussalam Enam Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia Tantang Juara Piala Asia 2007 !

Sepak bola | 17 Oct 2023 | 21:51 WIB
Bantai Brunei Darussalam Enam Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia Tantang Juara Piala Asia 2007 !
Timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam dalam leg kedua putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026. ( Foto : pssi.org )

Uwrite.id - Timnas Indonesia menang telak atas Brunei Darussalam dengan skor 6-0 dalam leg kedua putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia akan menantang juara Piala Asia 2007 dalam putaran kedua babak kualifikasi nanti. 

Leg kedua putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia melawan Brunei Darussalam digelar di Stadion Hasanal Bolkiah, Selasa, 17 Oktober 2023. Dalam leg pertama sebelumnya, Timnas Indonesia menang telak atas Brunei Darussalam.

Bermain dikandang sendiri, Timnas Indonesia membantai Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Keunggulan agregat 6 gol ini menguntungkan bagi Timnas Indonesia dalam menghadapi leg kedua nanti. 

  • Jalan Pertandingan 

Bermain dikandang lawan, pelatih Shin Tae-yong melakukan beberapa rotasi di laga ini. STY, sapaan akrab dari Shin Tae-yong, memainkan dua pemain naturalisasi, Shayne Pattinama dan Shandy Walsh, sejak awal laga. Dua bek sayap ini, menggantikan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam. 

Tak hanya dua bek sayap tadi, STY pun memainkan Fachrudin, Rahmat Irianto, Ricky Kambuaya, sejak awal laga. Rotasi ini berjalan baik di awal laga.

Melalui skema apik, umpan manis Shandy Walsh sukses dimanfaatkan oleh Hokky Caraka menjadi gol pada menit keenam. Setelah gol pertama ini, Timnas Indonesia baru bisa menambah gol menjelang akhir babak pertama.

Dua gol beruntun dicetak oleh pemain Timnas Indonesia dalam waktu tiga menit. Egy Maulana Vikri dan Hokky Caraka sukses mencetak gol pada menit ke-44 dan 47. Timnas Indonesia unggul 3-0 di akhir babak pertama atas Brunei Darussalam.

Masuk babak kedua, permainan Timnas Indonesia sedikit membaik. Baru masuk menit ke-46, Timnas Indonesia mendapat hadiah penalti usai satu pemain Indonesia dijegal oleh pemain Brunei Darussalam. 

Witan Sulaeman sukses melakukan eksekusi penalti dengan baik. Timnas Indonesia unggul 4-0 usai gol Witan tadi. Timnas Indonesia kian bersemangat usai gol.

Defender Timnas Indonesia, Rizky Ridho, ikut mencetak gol. Menerima umpan dari Asnawi Mangkualam, tendangan Rizky Ridho sukses menjebol jala Brunei Darussalam. 

Gol penutup Timnas Indonesia dicetak oleh Ramadhan Sananta. Menerima umpan lambung pada dari belakang, tendangan ‘cungkil’ dari Sananta tak mampu dihalau kiper Brunei Darussalam pada menit ke-82. Hingga akhir laga, Timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam.

  • Timnas Indonesia Tantang Juara Piala Asia 2007  ! 

Kemenangan 6-0 ini, melengkapi ‘pesta’ gol Timnas Indonesia atas Brunei Darussalam. Secara agregat, Timnas Indonesia menang total 12-0 atas Brunei Darussalam.

Timnas Indonesia dipastikan melaju ke putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pasukan Garuda sudah ditunggu oleh 3 tim di Grup F. Ketiga tim adalah Vietnam, Filipina dan Irak.

Khusus nama terakhir, Irak adalah juara Piala Asia 2007. Timnas Indonesia akan memulai langkah dalam putaran kedua ini pada bulan November 2023 mendatang. Anak asuhan STY ini akan langsung melawan Irak dalam laga pertama Grup F. Laga ini akan digelar di Baghdad, Irak pada 16 Novemerb 2023. Setelah itu, Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada 21 November 2023.***

Menulis di Uwrite bisa dapat penghasilan, Investasikan tulisan anda sekarang juga
Daftar di sini

Jika anda keberatan dan memiliki bukti atau alasan yang kuat bahwa artikel berita ini tidak sesuai dengan fakta, anda dapat melakukan pengaduan pada tautan ini

Tulis Komentar